Situs Riba Online , Jangan Ditiru !!!

Peminjaman Uang Melalui Internet. Rentenir gaya Baru?

Kini di internet, terutama di Indonesia mulai bermunculan situs-situs yang menawarkan jasa peminjaman uang tanpa agunan/jaminan. Website yang kini sedang populer ialah Uangteman.com dan Drrupiah.com. Kedua website tersebut memiliki fungsi yang sama yaitu meminjamkan dana segar bagi yang membutuhkannya dalam jangka waktu singkat.
uangteman-1
Hal yang menjadikan mereka cukup kontroversial di tengah-tengah masyarakat ialah bunganya yang dinilai terlampau tinggi. Perlu diketahui bahwa situs-situs tersebut menerapkan bunga dengan presentase yang tidak main-main yaitu 1%.
Uangteman.com dan Drrupiah.com sebenarnya memberikan tabel kalkulasi dan batas peminjaman yang jelas. Mereka mematok minimal peminjaman dari 1 juta rupiah hingga maksimal 3 juta rupiah. Rentang waktu peminjaman pun tersedia dari 10 hari hingga 30 hari.
uangteman-4
Namun coba bayangkan jika kamu meminjam uang di sana dengan bunga 1% perhari dan harus mengembalikannya 30 hari kemudian. Berapa total bunga yang harus kamu bayar? Tentu saja, 30%. dalam sebulan. Besar banget.

Kedok Penjualan Informasi?

Selain bunga yang terlampau tinggi, salah satu hal yang sempat menjadi buah bibir ialah melalui kebijakan privasi "aneh" yang dijabarkan dalam situs Uangteman.com. Tahun lalu, salah seorang netizen bernama Phillip Lim melalui Tech in Asia dan Mulia Nasution melalui Facebook mencantumkan kecurigaannya terhadap kebijakan privasi dari Uangteman.com.
uangteman-2
Posting yang diunggah ke media sosial pada 15 Juli 2015 tersebut sontak mengundang rasa penasaran dari netizen lainnya. Seolah tidak ingin berbuntut panjang, pihak official dari Uangteman.com langsung mengkonfirmasi dan meminta maaf untuk merevisi kebijakan privasi tersebut.
Sayangnya, hasil revisi dari Kebijakan Privasi tersebut tetap mengundang rasa curiga. Di dalamnya tetap dicantumkan "Untuk mengidentifikasi produk kami atau produk rekan kami yang menarik Anda.". Tetap dijadikan dasar untuk memberikan data penggunanya ke pihak ketiga?
uangteman-3
Untuk website lainnya seperti Drrupiah.com bahkan tidak mencantumkan kebijakan privasi milik mereka secara eksplisit dan jelas. Di situs mereka pun tidak banyak pilihan bagi calon peminjam untuk mengetahui apa yang akan dilakukan oleh pihak Drrupiah.com terhadap informasi yang telah dimasukkan oleh setiap user.

Riba?

Pertanyaan tersebut juga pasti terlintas di kepala setiap orang yang mendengar kata pinjam meminjam. lalu hukum dari bunga yang dikenakan oleh setiap pihak yang memberikan pinjaman itu apa?
“Orang-orang yang makan (mengambil) riba, tidak dapat berdiri melainkan seperti berdirinya orang yang kemasukan setan lantaran (tekanan) penyakit gila. Keadaan mereka yang demikian itu disebabkan mereka berkata (berpendapat) bahwa sesungguhnya jual beli itu sama dengan riba. Padahal Allah telah menghalalkan jual beli dan mengharamkan riba. Orang-orang yang telah sampai kepadanya larangan dari Tuhannya, lalu terus berhenti (dari mengambil riba), maka baginya apa yang telah diambilnya dahulu (sebelum datang larangan); dan urusannya (terserah) kepada Allah. Orang yang kembali (mengambil riba), maka orang itu adalah penghuni-penghuni neraka, mereka kekal di dalamnya.” (QS. Al Baqarah [2]: 275) (Sumber terjemahan: Muslim.or.id)
Jadi, apakah kamu ingin meminjam uang dengan bunga 1% per hari? Jangan lupa untuk berikan pendapat kamu melalui kolom komentar di bawah ini ya. Kami harap artikel ini dapat menjadi sarana diskusi perihal pinjam meminjam melalui sarana elektronik berikut sudut pandang dari setiap orang.

Sumber : http://goo.gl/LtN5uS